Kenapa Spot Empat Roda?


    Halo Sergio! Hehe, itu nama sebutan dari gue untuk orang-orang yang baca blog ini. Kenapa dipanggil Sergio? Karena "Ser" dalam kata "Sergio" gue ambil dari S.E.R yang merupakan inisial dari page ini. Sergio juga ada filosofinya lho. Sergio diambil dari nama keluarga Romawi kuno yang artinya Pelindung atau Prajurit. Nama ini universal ya guys, bisa untuk cowo atau cewe. Keren banget kan gue jadiin pembaca ini sebagai prajurit A.K.A ksatria wkwk. S..E.R ini juga diambil dari slogan blog ini yaitu Shitpost, Exotic, Racing. Kalau kalian lupa sama slogannya, udah gue taro di beranda blog ya

Nah, sebenernya blog Spot Empat Roda ini mau jadi apa sih kedepannya?

Kenalan dulu

    Sesuai dengan namanya, blog Spot Empat Roda akan menjadi tempat diskusi untuk teman-teman pecinta mobil. Kenapa namanya Spot Empat Roda? Spot artinya titik atau tempat. Harapannya sih Spot Empat Roda ini bisa jadi titik kumpul bagi pecinta mobil, soalnya gue sendiri juga suka mobil apalagi motorsportnya kaya F1 atau Le mans 24H.

    Isi konten di blog ini tentu aja akan berfokus ngebahas empat roda. Tapi akan dibagi lagi menjadi kategori-kategori supaya gampang bacanya. Isi kontennya nanti seperti Berita F1, Le mans 24 Hours, cerita pembalap, mobil unik, diecast atau miniatur mobil, perbandingan mobil dan masih banyak lagi.

    Gue juga buat Instagramnya lho, Sergio bisa langsung ke Instagram @spotempatroda untuk konten lainnya. Disitu gue bakal upload video reels dan konten-konten lain dengan gaya visual yang menarik, bukan cuma tulisan aja kaya di blog ini. Oh iya, kalau Instagram Spot Empat Roda (@spotempatroda) udah sampai 1000 Followers, gue bakal ngadain giveaway hotwheels favorit gue. Stay tuned!

Ps: Thanks udah mau mampir, nantikan konten selanjutnya

Komentar